Cara Back Up dan Import Artikel di Blogger

Cara Back Up dan Import Artikel di Blogger
Cara back up dan cara import artikel di blogger cukup mudah untuk dilakukan karena sudah tersedia menu pada Pengaturan blogger yang simpel dan mudah digunakan.

Kegiatan back up artikel maupun import artikel di blogger relatif sering dilakukan oleh para pengguna platform pembuatan website gratisan ini.

Berbagai tujuan untuk melakukan back up artikel maupun import artikel tentunya akan sangat memudahkan pengguna Blogger.

Menu back up dan import konten di Blogger dapat dengan mudah anda gunakan.

Letak menu ini yaitu pada menu Settings atau Pengaturan yang ada pada halaman blogger.

Di bawah ini kami akan jelaskan mengenai Back Up konten dan juga Import konten di Blogger.

Apa itu Back Up dan Import Konten di Blogger?

Back Up artikel adalah tindakan menyimpan file yang berisi artikel, halaman dan isi komentar suatu blog.

Sedangkan Import artikel adalah tindakan memasukkan artikel, halaman dan isi komentar dari file back up ke dalam blog.

Jadi untuk satu blog, anda bisa melakukan back up maupun import artikel.

Tentunya bagi pengguna platform blogger pemula masih belum menguasai menu-menu yang ada di blogger.

Maka untuk anda yang pemula, di bawah ini sudah kami sediakan langkah-langkah untuk melakukan back up artikel dan juga import artikel di platform Blogger.

Cara Back Up dan Import Artikel di Blogger

Pada ulasan di bawah ini, kami akan menjelaskan 2 bahasan utama kita di artikel ini yaitu cara back up artikel di Blogger dan juga cara import artikel di Blogger.

Silahkan anda simak penjelasan dan langkah-langkah caranya di bawah ini.

1. Cara Back Up Artikel di Blogger

Cara Back Up dan Import Artikel di Blogger
Cara Back Up Artikel di Blogger
Untuk melakukan back up artikel di Blogger, anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
  • Buka Dashboard Blogger;
  • Lalu login menggunakan akun gmail anda;
  • Kemudian di sebelah kiri layar anda terdapat banyak menu utama Blogger seperti menu Postingan, Statistik, Komentar sampai dengan menu Daftar Bacaan;
  • Silahkan anda pilih menu Settings atau Setelan yang terletak pada menu kedua dari paling bawah;
  • Kemudian scroll layar ke bawah sampai anda menemukan menu bernama Back Up Content atau Cadangkan Konten;
  • Kemudian klik pada menu Back Up Content atau Cadangkan Konten tersebut;
  • Lalu akan muncul kotak dialog lalu klik tombol Download;
  • Maka kemudian secara otomatis proses download file back up akan berjalan;
  • Anda dapat mengecek file back up hasil download tadi di folder Downloads.
Berdasarkan pengalaman kami, sebaiknya anda pindahkan file back up tersebut ke folder atau tempat lain di laptop atau komputer anda pada lokasi yang mudah untuk anda ingat.

Nama file back up artikel blogger tersebut juga bisa anda ganti sesuka hati anda.

2. Cara Import Artikel di Blogger

Cara Back Up dan Import Artikel di Blogger
Cara Import Artikel di Blogger
Untuk cara import artikel di blogger, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
  • Buka Dashboard Blogger;
  • Kemudian login denagn gmail anda;
  • Lalu pilih menu Settings atau Setelan yang terletak pada menu kedua dari paling bawah;
  • Kemudian scroll layar ke bawah sampai anda menemukan menu bernama Import Content atau Impor Konten;
  • Kemudian klik pada menu Import Content atau Impor Konten tersebut;
  • Lalu akan muncul kotak dialog. Jika anda ingin artikel yang anda impor untuk langsung otomatis dipublikasikan, maka nyalakan toogle sehingga toogle berwarna hijau. Sedangkan jika anda ingin artikel yang anda impor ditaruh menjadi DRAFT saja, silahkan anda matikan toogle sehingga toogle berwarna abu;
  • Setelah itu silahkan anda klik tombol Import atau Impor;
  • Kemudian akan muncul kotak dialog untuk mencari file back up yang akan anda impor;
  • Setelah file back up anda temukan, anda bisa klik 2 kali pada file tersebut atau klik 1 kali pada file back up tersebut kemudian klik tombol Open;
  • Kemudian otomatis proses impor file back up akan berjalan;
  • Tunggu sampai proses impor selesai kemudian cek artikel hasil impor pada menu Postingan. Lakukan refresh halaman untuk bisa memperbaharui hasil impor konten (bisa dengan menekan tombol F5).

Akhir Kata

Cara back up artikel di blogger bisa anda lakukan dengan mudah melalui menu Settings atau Setelan lalu di submenu Cadangkan Konten atau Back Up Content.

Sedangkan cara import artikel di blogger bisa anda lakukan melalui menu Settings atau Setelah kemudian di submenu Import Content atau Impor Konten.

Dengan melakukan back up artikel, anda bisa mengamankan isi blog anda apabila terjadi sesuatu seperti blog terhapus atau dihapus.

Sedangkan kegiatan import konten akan memudahkan akan untuk memindahkan isi blog dari blog yang satu ke blog anda yang lain.

Baca juga artikel kami yang lainnya di situs MrCara ini. Ada banyak artikel menarik yang bisa menambah pengetahuan anda. Sekian dan selamat mencoba.
MrCara MrCara (Mister Cara) merupakan media informasi tutorial paling lengkap dan terpercaya di Indonesia dan disusun berdasarkan pengalaman pribadi penulis.

Belum ada Komentar untuk "Cara Back Up dan Import Artikel di Blogger"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel